Jumat, 12 Oktober 2012

speaker


Apakah pengertian speaker? Speaker/loudspeaker atau dalam bahasa Indonesianya pengeras suara adalah sebuah perangkat elektronika yang berfungsi mengubah sinyal listrik (elektrik) menjadi sinyal audio sehingga dapat kita dengar sebagai suatu bunyi. Bunyi pada speaker dihasilkan dari sebuah magnet, kumparan, dan membran (selaput) yang akan bergetar seiring dengan sinyal elektrik yang melewati sebuah kumparan didalamnya.

Ada beberapa macam speaker menurut bunyi yang akan dihasilkan, yaitu:
* Tweter, bukan jejaring sosial Twitter lho ya. speaker jenis ini akan menghasilkan bunyi pada frekuensi tinggi (treble).
* Midrange, speaker yang ini akan menghasilkan bunyi pada frekuensi tengah (middle).
* Woofer, speaker jenis ini menghasilkan bunyi pada frekuensi rendah (bass).

Didalam perkembangannya ada bermacam-macam speaker seperti speaker active, sub woofer, speaker mobil, speaker komputer, speaker untuk radio atau TV, banyak lah pokoknya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar